SMP Tak Bisa Calistung, Sistem Pendidikan Makin Buntung


Oleh: Rusmiati

Kodisi pendidikan di Kabupaten Buleleng, Bali, semakin memperihatinkan. Tidak hanya satu siswa, tetapi ada 842 siswa SD di Buleleng yang tidak bisa membaca, menulis dan berhitung (calistung).

Data yang dihimpun oleh Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP di Buleleng menunjukkan sekitar 400-an siswa SMP di daerah mengalami kesulitan membaca. Hal ini terungkap saat rapat koordinasi di Gedung DPRD Buleleng pada Senin, 5 Mei 2025 lalu terkait penyelesaian masalah siswa SD dan SMP yang tidak bisa membaca. Sebelumnya juga sudah menjadi pembicaraan yang diungkapkan oleh Ketua Dewan Pendidikan Kabupaten Buleleng I Made Sedana, Rabu (9/4/2024).

Inilah buruknya sistem pendidikan di negeri ini, kasus seperti ini tidak akan terjadi jika sistem pendidikan yang diberlakukan memiliki asas yang benar. Faktanya, sistem pendidikan yang berlaku di Indonesia adalah sistem pendidikan sekuler yang memisahkan agama dari kehidupan. Yang mana sistem pendidikan sekuler lahir dari sistem kapitalisme yang diterapkan oleh sebuah negara dan telah mengabaikan terbentuknya kepribadian generasi.




Penulis bertanggung jawab atas segala sesuatu di tiap-tiap bagian tulisannya. Dengan begitu, ia jugalah yang akan menanggung risiko apabila terdapat kesalahan atau ketidaksesuaian.

Posting Komentar

0 Komentar